Apa Itu Dialog Capability? Temukan Penjabaran Lengkapnya Disini

Terbit pada 16 March 2020

Kategori : belajar bahasa inggris, kursus bahasa inggris, kursus kampung inggris, sukses bahasa inggris

Tags : dialog bahasa inggris, dialog capability, kampung inggris, kampung inggris pare, kursus kampung inggris, materi capability, pengertian dialog capability, percakapan bahasa inggris


Cara paling tepat dalam sebuah komunikasi adalah berbicara atau bercakap-cakap. Dalam melangsungkan percakapan yang baik, idealnya kamu harus memahami bahasa yang digunakan oleh lawan bicaramu, begitu pun sebaliknya. Bukan masalah jika orang yang kamu ajak berkomunikasi adalah orang Indonesia, meskipun berasal dari suku yang berbeda denganmu. Kamu dan lawan bicaramu bisa melangsungkan komunikasi dalam Bahasa Indonesia. Tetapi bagaimana jadinya jika kamu berada dalam lingkungan orang asing di mana bahasa yang digunakan adalah Bahasa Inggris?

Merujuk pada hal tersebut, menguasai Bahasa Inggris tentu saja menjadi suatu kewajiban mengingat Bahasa Inggris tidak hanya bermanfaat untuk berkomunikasi dengan bule saja, tetapi juga menambah nilai dalam dirimu. Maka dari itu, sebagai orang modern yang tidak boleh tertinggal oleh kemajuan zaman, kamu harus mampu berkomunikasi menggunakan Bahasa Inggris. Minimal menguasai percakapan sehari-hari. Salah satu percakapan sehari-hari yang kerap kali ditanyakan adalah ungkapan dan pertanyaan soal kemampuan (asking and expressing capability).

Dialog capability adalah sebuah ungkapan dan pertanyaan sederhana mengenai kemampuan manusia melakukan sesuatu.

Dalam dialog tersebut, ada tiga bagian penting yang perlu kamu pahami. Yang pertama adalah menanyakan kemampuan manusia dalam melakukan sesuatu. Yang kedua yaitu menunjukan kemampuan seseorang dalam melakukan suatu hal. Sementara yang terakhir menunjukkan ketidak mampuan seseorang melakukan sesuatu.

Menanyakan Kemampuan;

Nah, seperti yang sudah disebutkan pada paragraph sebelumnya, ada beberapa ungkapan yang bisa kamu ucapkan manakala kamu ingin menanyakan kemampuan seseorang dalam melakukan suatu hal (asking for capability/ability). Adapun ungkapan yang bisa kamu tanyakan kepada mereka misalnya :

Can/could you to sing a song? Do you think you can sing? Are you capable to sing? Do you have the experience to sing?

Dan berbagai ungkapan lainnya yang intinya untuk mencari tahu apakah lawan bicaramu bisa bernyanyi (sebagai contoh dalam kalimat tersebut), atau melakukan hal-hal lainnya.

Mampu Melakukan Sesuatu;

Dialog capability yang kedua adalah sebuah percakapan di mana seseorang atau kamu sendiri bisa atau mampu melakukan sesuatu (biasa disebut dengan showing capability/inability). Adapun ungkapan yang bisa kamu pakai, misalnya :

Yes, I can cook. I thought I’am able to cook. I think, I can cook. I think, i’m capable enough. I can/could it.

Dan ungkapan lain yang intinya menunjukkan kemampuanmu dalam hal memasak (di dalam kalimat tersebut) atau melakukan hal lainnya.

Ketidakmampuan Melakukan Sesuatu;

Sementara dialog capability yang ketiga adalah sebuah ungkapan untuk menyatakan bahwa seseorang atau bahkan dirimu sendiri tidak mampu melakukan sesuatu (biasa disebut dengan showing incapability/inability). Ungkapan-ungkapan yang bisa kamu sampaikan misalnya :

I’m not able to read. No, I don’t know how to read. I don’t think, I have experience or apability to read. I don’t know anything about read. I’m not sure I can. I would know where to begin or start read.

Dan ungkapan lain yang intinya menunjukkan ketidakmampuanmu dalam membaca (pada kalimat tersebut), atau mengungkapkan ketidakmampuan dalam hal lain sesuai dengan kata kerja yang kamu gunakan.

Setelah membaca sekilas mengenai dialog capability, selanjutnya kamu perlu menguasai vocabulary atau kosa kata dalam Bahasa Inggris, agar lebih mampu mengungkapkan atau menanyakan suatu hal dengan lawan bicaramu. Jangan lupa untuk selalu menanamkan pemikiran di benakmu, bahwa belajar Bahasa Inggris itu menyenangkan. Belajar Bahasa Inggris sama halnya dengan belajar mengenal dunia secara luas dan pasti akan sangat berguna untuk hidupmu sekarang, dan di masa depan.

Artikel Lainnya

WhatsApp Sekarang
We use cookies to personalize content and to analyze our traffic. Please decide if you are willing to accept cookies from our website.